indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

15 Calon Kepala Daerah yang Mendapat Surat Tugas Dari Partai Demokrat Ikuti Pembekalan, Termasuk Dadang Supriatna

15 Calon Kepala Daerah yang Mendapat Surat Tugas Dari Partai Demokrat Ikuti Pembekalan, Termasuk Dadang Supriatna

Smallest Font
Largest Font

INDOKLIKNEWS.COM,Bandung - DPD Partai Demokrat Jawa Barat melaksanakan pembekalan terhadap sejumlah calon kepala daerah yang sudah mendapatkan surat tugas dari Partai Demokrat di Hotel Grand Sunshine Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (6/6/2024).

Hal itu disampaikan Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat Dede Yusuf M. Effendi kepada pers di hotel tersebut. 

“Ini disampaikan oleh DPD Partai Demokrat Jawa Barat, yaitu melakukan pembekalan terhadap calon-calon kepala daerah yang sudah mendapatkan surat tugas, bukan rekomendasi ya. Baru surat tugas,” kata Dede.

Dede menyebutkan ada 15 calon kepala daerah yang sudah mendapatkan surat tugas calon kepala daerah untuk menghadapi pelaksanaan Pilkada Serentak Nasional 27 November 2024 mendatang.

“Termasuk Bapak Bupati Bandung Dadang Supriatna, sudah mendapatkan surat tugas. Jadi sekali lagi lebih kepada pembekalan calon kepala daerah, dan para pengurus DPC-DPC Partai Demokrat bagaimana cara kita melakukan konsolidasi pemenangan,” katanya.

Dede Yusuf menegaskan bahwa surat tugas itu adalah yang diberikan oleh DPP Partai Demokrat bagi calon kepala daerah yang serius maju dan diberikan kesempatan satu bulan untuk mencari kualifikasi dan pasangan.

“Kalau setelah satu bulan dia masih belum dapat, surat tugas itu bisa saja dicabut atau bisa saja diperpanjang kalau masih proses pengumpulan,” ujarnya.

Ditanya apakah sudah mengerucut calon kepala daerah di Kabupaten Bandung yang bakal diusung Partai Demokrat, Dede Yusuf mengatakan bahwa Partai Demokrat sudah punya kesepakatan dengan PKB, NasDem dan Gerindra.

“Untuk mengusung calon Bupati Bandung Pak Dadang Surpiatna. Untuk Wakil Bupati Bandung diserahkan kepada calon bergandengan tangan untuk menggodok, nah inilah masih dalam proses kita mencari-cari wakil mana yang bisa diajak bergandengan tangan bersama-sama,” jelasnya.

Dede Yusuf menyebutkan ada tiga nama dari kader Partai Demokrat yang diajukan untuk menjadi calon Wakil Bupati Bandung mendampingi calon Bupati Bandung Dadang Supriatna. 

“Ketiga nama itu, ada Pak Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bandung Saeful Bachri, dan kader Partai Demokrat lainnya, yaitu Pak Asep Ikhsan dan Pak Asep Dadi,” katanya.

Lebih lanjut Dede Yusuf mengatakan, Bupati Bandung berencana mengundang acara makan malam kepada Susilo Bambang Yudoyono (SBY), selaku Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat yang juga Presiden Indonesia Keenam.

“Rencananya malam ini (Kamis malam),” katanya.

Dede Yusuf pun ikut menjelaskan kepada SBY bahwa Bupati Bandung Dadang Supriatna yang juga Ketua DPC PKB Kabupaten Bandung yang turut hadir di Hotel Grand Sunshine Soreang saat itu, bagian dari organisasi dengan Partai Demokrat. 

"Tadi saya sampaikan (kepada Pak SBY), ini Pak Bupati yang akan mengundang kita makan malam. Tentu kita sampaikan, Pak Bupati ini bagian dari membantu kita. Beliau (Pak SBY) responnya, saya pikir normatif. Dia bilang bagus, bagus," tutur Dede Yusuf.

Ia menegaskan, SBY tidak ikut dalam urusan Pilkada Kabupaten. Kalau untuk Pilkada, kata Dede Yusuf, cukup dirinya saja yang mengurus dan memberikan masukan. 

Tapi kalau nanti urusannya Pilpres, atau mungkin Provinsi yang menjadi unggulan.Disitu baru mungkin akan memberikan masukan-masukan, katanya.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Daisy Floren
REDAKSI Admin

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow