indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

Bupati Cianjur Laksanakan Sholat Idul Adha 1445 Hijriah Bersama Ribuan Warga di Pelataran Mesjid Agung Cianjur

Bupati Cianjur Laksanakan Sholat Idul Adha 1445 Hijriah Bersama Ribuan Warga di Pelataran Mesjid Agung Cianjur

Smallest Font
Largest Font

INDOKLILNEWS.COM, Cianjur - Bupati Cianjur Herman Suherman melaksanakan sholat Idul Adha 1445 Hijriah bersama ribuan
warga Cianjur di pelataran Masjid Agung Cianjur, Kecamatan Cianjur, Senin (17/6/2024).

Bupati Herman mengatakan, meski pelataran Masjid Agung tampak penuh, namun jumlah jamaah Salat Idul Adha dinilai lebih sedikit dibandingkan saat Salat Idul Fitri beberapa bulan lalu.

“Karena yang mudiknya lebih dari sedikit saat Idul Fitri kemarin. Salat juga dilaksanakan lebih pagi sesuai sunah, karena warga harus melaksanakan kurban,” ujar Herman saat ditemui usai Salat Idul Adha.

Herman menyebut bahwa Pemkab Cianjur sendiri memotong 4 ekor sapi dan 12 ekor kambing dalam momen idul kurban tersebut.

“Termasuk hewan kurban dari agnia-agnia yang dikumpulkan di Masjid Agung. Jumlahnya jadi banyak,” katanya.

Rencananya, daging dari ratusan hewan kurban tersebut akan dibagikan pada warga yang membutuhkan.

"Walaupun semua bisa menerima daging kurban, tapi kita utamakan pada fakir miskin. Termasuk pada penyuntas gempa, tadi sudah saya kirimkan khusus dari saya," tandas Herman.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Daisy Floren
REDAKSI Admin

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow