indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

Bupati Dadang Supriatna Serukan Persatuan: "Saatnya Bangun Kabupaten Bandung Bersama"

Bupati Dadang Supriatna Serukan Persatuan: "Saatnya Bangun Kabupaten Bandung Bersama"

Smallest Font
Largest Font

INDOKLIKNEWS.COM.Kab.Bandung, - Setelah pelaksanaan Pilkada Kabupaten Bandung, Bupati Dadang Supriatna mengajak seluruh masyarakat untuk melupakan perbedaan pilihan dan bersama-sama menjaga persatuan demi kemajuan daerah. Ajakan ini disampaikan dalam acara Rembug Bedas yang berlangsung di Kecamatan Pasirjambu, Senin (9/12/2024).

"Pilkada sudah selesai. Saatnya kita semua kembali bersatu, bergandengan tangan, dan membangun Kabupaten Bandung bersama-sama," ujar Kang DS, sapaan akrab Bupati.

Dalam pesannya, Kang DS menekankan bahwa perbedaan pilihan dalam demokrasi adalah hal yang wajar, tetapi perbedaan tersebut tidak boleh menjadi alasan untuk memecah belah masyarakat. Ia meminta seluruh elemen masyarakat, termasuk pendukung para calon, untuk saling menghormati dan menjaga suasana kondusif.

Mengusung filosofi luhur Kabupaten Bandung, "Repeh Rapih Kerta Raharja," Kang DS mengingatkan pentingnya sikap arif dalam menyikapi hasil pilkada. Ia juga mengimbau masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi oleh pihak-pihak yang ingin memecah belah.

"Mari kita lupakan perbedaan pilihan kita kemarin. Ulah parasea (jangan berantem) karena beda pilihan. Mari kita bersatu dan menatap masa depan untuk membangun Kabupaten Bandung dalam lima tahun ke depan," ungkapnya.

Pasangan Dadang Supriatna dan Ali Syakieb, dengan nomor urut 2, telah resmi ditetapkan sebagai pemenang Pilkada Kabupaten Bandung oleh KPU dengan raihan 1.046.344 suara. Proses demokrasi yang berjalan aman dan damai menjadi bukti kedewasaan masyarakat Kabupaten Bandung dalam berdemokrasi.

Kang DS juga berpesan kepada para pendukung untuk tetap rendah hati dan tidak merayakan kemenangan secara berlebihan, serta meminta pihak yang belum menang untuk tidak larut dalam kesedihan. "Bagi pendukung yang menang jangan jumawa, yang kalah juga jangan terus bersedih," tegasnya.

Dengan semangat persatuan, Kang DS mengajak seluruh masyarakat untuk berkolaborasi dalam membangun Kabupaten Bandung. “Mari kita bersatu, bekerja bersama, dan membawa Kabupaten Bandung menuju kemajuan yang lebih baik," ujarnya di tengah gemuruh tepuk tangan para hadirin.

Kondusifitas daerah menjadi prioritas utama Bupati untuk memastikan pembangunan berjalan lancar selama lima tahun ke depan. Ajakan ini sekaligus menjadi pengingat bahwa tanggung jawab membangun daerah adalah tugas bersama seluruh elemen masyarakat.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
REDAKSI Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow