indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

Dampak Gempa Bumi, Sejumlah Bangunan di Kertasari Alami Kerusakan

Dampak Gempa Bumi, Sejumlah Bangunan di Kertasari Alami Kerusakan

Smallest Font
Largest Font

INDOKLIKNEWS.COM - Sejumlah bangunan rumah, sekolah dan masjid di Kampung Neglasari RT 02 dan 03/RW 07 Desa Cibeureum Kecamatan Kertasari Kabupaten Bandung mengalami kerusakan akibat diguncang gempa bumi pada Rabu (18/9/2024) pagi.

Berdasarkan informasi dari Kepala  Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Bandung Uka Suska Puji Utama, mengungkapkan sumber gempa bumi tersebut. 

"Gempa Mag:5.0, 18-Sep-2024 09:41:07WIB, Lok:7.22LS, 107.70BT (21 km BaratDaya KAB-GARUT-JABAR), Kedlmn:10 Km #BMKG," kata Uka Suska.

Dampak gempa bumi tersebut, sejumlah rumah mengalami kerusakan di Kecamatan Kertasari Kabupaten Bandung.

"Sedang menuju Kertasari," kata Uka Suska.

Sementara itu, Camat Kertasari Heri Mulyadi ketika dikonfirmasi membenarkan banyak rumah maupun bangunan yang rusak dampak gempa bumi tersebut. 

"Banyak bangunan yang rusak," kata Heri.

Berdasarkan video yang beredar di media sosial yang dibagikan oleh seseorang memperlihatkan, bangunan dua lantai maupun bangunan lainnya SMP Muhammadyah di Kampung Neglasari RT 03/RW 07 Desa Cibeureum mengalami kerusakan. 

Kerusakan terlihat pada bagian atap bangunan, dan tembok terkelupas. Selain itu sejumlah bangunan rumah warga mengalami kerusakan, baik pada bagian atap gentingnya maupun dinding bangunan rumah. 

Termasuk bangunan masjid di Kampung Neglasari RT 02/RW 07 juga mengalami kerusakan pada bagian atap gentingnya.

Sementara itu, Camat Pacet Asep Susanto menjelaskan bangunan aula Puskesmas Panca di Desa Nagrak Kecamatan Pacet Kabupaten Bandung mengalami retak. 

"Kerusakan dampak gempa bumi masih diinventarisir," katanya.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Daisy Floren
REDAKSI Admin

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow