indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

Desa Purwasari  Dapat Penghargaan Sukabumi Award 2024 Sebagai Desa Terbaik Dalam Upaya Pencegahan dan Penanggulangan Narkoba

Desa Purwasari  Dapat Penghargaan Sukabumi Award 2024 Sebagai Desa Terbaik Dalam Upaya Pencegahan dan Penanggulangan Narkoba

Smallest Font
Largest Font

INDOKLIKNEWS.COM, - Kepala Desa Purwasari Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi Agus Setia Gunawan, mendapat penghargaan Sukabumi Award 2024 dari Bupati Sukabumi sebagai desa terbaik se Sukabumi, dalam upaya pencegahan dan penanggulangan narkoba.

"Alhamdulillah Desa Purwasari menjadi juara tingkat Kabupaten Sukabumi pada perlombaan desa Bersih Narkoba tahun 2024," kata Agus Kepada wartawan, Senin (9/8/2024).

Ia juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang sudah terlibat aktif dan turut serta dalam kegiatan program P4GN.

"Semoga dengan diterimanya penghargaan Sukabumi Award 2024 sebagai desa terbaik se- Kabupaten Sukabumi dalam Upaya Pencegahan dan Penanggulangan Narkoba. 

"Semoga kami dapat memotivasi para satgas dan semua pihak yang kami pilih dari berbagai lapisan masyarakat agar selalu berperan yang terbaik untuk manfaat bagi masyarakat secara keseluruhan.," ujarnya.

Agus menyebut  ada sejumlah 198 orang yang tergabung dalam pegiat anti  narkoba di Purwasari. "Diluar dugaan kami, partisipasi masyarakat meningkat lima kali lipat untuk bersama sama berperan serta dalam mendukung program P4GN ini," tandas Agus.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Rusdi Author
Daisy Floren
Daisy Floren
REDAKSI Admin

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow