indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

DPUTR PPLH Kabupaten Tasikmalaya Tinjau Pelaksanaan Pembangunan Jalan Rajapolah-Calingcing, Masyarakat Kampung Kadugeude Ucapkan Terimakasih

DPUTR PPLH Kabupaten Tasikmalaya Tinjau Pelaksanaan Pembangunan Jalan Rajapolah-Calingcing, Masyarakat Kampung Kadugeude Ucapkan Terimakasih

Smallest Font
Largest Font

INDOKLIKNEWS.COM, - Dinas Pekerjaan Umum, Tata Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup Kabupaten Tasikmalaya melalui Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Risnandar, S.T, didamping Kepala UPTD PU Wilayah Sukaratu H. Mamat Rahmat, S,Sos, meninjau pelaksanaan pembangunan ruas Jalan Rajapolah - Calingcing, Senin (05/08/2024) sore.

Pemeliharaan ruas jalan Rajapolah - Calingcing tepatnya di wilayah Kampung Kadugeude Desa Banyurasa Kecamatan Sukahening tersebut bersumber dari Dana Alokasi Umum (DAU), sebesar Rp. 196.990.000, dan dilaksanakan oleh CV Purmasari.

Kepala UPTD PU Wilayah Sukaratu Kabupaten Tasikmalaya mengatakan, bahwa pelaksanaan pembangunan pemeliharaan berkala jalan pengerjaannya sudah sesuai spek.

"Saat ini masih dalam tahap penyelesaian pengerjaannya," ungkap Mamat kepada Indokliknews.com.saat ditemui dilokasi.

Sementara itu, salah seorang warga Kampung Kadugeude Euis Nina mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah, yang telah mengalokasikan anggaran untuk perbaikan jalan.

"Alhamdulillah, saya atas nama masyarakat Kampung Kadugeude mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Pusat, Provinsi, Daerah dan Desa yang telah memperjuangkan anggaran untuk perbaikan jalan,"katanya.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Daisy Floren
REDAKSI Admin

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow