indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

Meriah Ribuan Masyarakat Ikuti Gebyar Senam Bedas dan Gerak Jalan Sambut HUT Kemerdekaan 79 RI, Camat Cikancung Bersama Forkopimcam Lepas Gerak Jalan Santai

Meriah Ribuan Masyarakat Ikuti Gebyar Senam Bedas dan Gerak Jalan Sambut HUT Kemerdekaan 79 RI, Camat Cikancung Bersama Forkopimcam Lepas Gerak Jalan Santai

Smallest Font
Largest Font

INDOKLIKNEWS.COM, - Ribuan Masyarakat Kecamatan Cikancung, dan sekitarnya memadati Lapangan RTH Alun - alun Kecamatan Cikancung  mengikuti gebyar Senam Bedas dan gerak jalan santai.

Peserta diwajibkan untuk memakai kostum yang bernuansa merah putih. Star dari RTH Alun- alun Kecamatan Cikancung, rombongan dilepas Camat Cikancung, Sudrajat. S.Pd., MM., yang didampingi unsur Forkopimcam Cikancung, Selasa, (13/8/2024).

Memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79 tahun 2024, Pemerintah Kecamatan Cikancung bersama Forkompimcam, stakeholder dan lintas sektor menyelenggarakan aneka kegiatan menarik. Diketahui terdapat 7 jenis pertndingan, lomba dan hiburan yang disuguhkan, diikuti masyarakat, Pemerintah Desa dan Unit Kerja di kecamatan yang menciptakan semarak perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-79.

Rangkaian kegiatan yang disiapkan meliputi berbagai perlombaan seperti Bola Voly, Bulutangkis, lomba Tumpeng, Qasidah, Hadroh, Selain itu, lomba Gebyar Senam Bedas dan gerak jalan yang akan diikuti kurang lebih 2.500 peserta dengan berbagai hadiah (doorprize) yang disediakan. Semua ini diselenggarakan untuk memeriahkan perayaan HUT RI di Kecamatan Cikancung tahun ini.

Acara yang turut dihadiri Anggota DPRD Kabupaten Bandung Terpilih dari Fraksi PKB, Hj. Linda Herlina., S.A.P., Forkopimcam Cikancung, Camat Cikancung, Sudrajat,. S.Pd. MM, Sekcam Cikancung, H. Giri Wangi., S.Ip., Kapolsek Cikancung, AKP. Indra Adhiyana, Danramil 2402/Cikancung, Kapten INF Purwanto, Ketua DPK Apdesi Kecamatan Cikancung, H. Ceceng Suparman, Kepala UPTD/UPTB sekecamatan Cikancung, ketua PGRI Cikancung, kepala SD/MI, SMP/MTS, SMA, SMK dan MA se-kec Cikancung, Kepala Desa dan BPD se-Kecamatan Cikancung.

Kegiatan ini diikuti oleh ratusan peserta dari seluruh Pegawai instansi pemerintah termasuk instansi vertikal, ormas, pelajar, dan warga masyarakat Kecamatan Cikancung Kabupaten Bandung.

Sebelum Start, Camat Cikancung, Ajat Sudrajat. S.Pd., MM, mengucapkan terimakasih atas partisipasi peserta Gebyar Senam Bedas dan gerak Jalan Santai. Pada kesempatan itu, orang nomor satu di Kecamatan Cikancung itu,  menyambut baik digelarnya kegiatan Gebyar Senam Bedas dan gerak jalan santai dalam rangka Memeriahkan Hut ke 79 Republik Indonesia yang diikuti Ribuan Peserta.

“Ramainya peserta yang mengikuti Gebyar Senam Bedas dan Gerak jalan santai ini menunjukkan betapa tingginya partisipasi dan peran serta masyarakat dalam memeriahkan HUT ke 79 RI,” kata Camat Cikancung, Sudrajat. S.Pd., MM.

Dikatakannya, Gebyar Senam Bedas dan gerak jalan santai yang mengenakan dengan mengenakan kostum merah putih itu untuk membangun semangat merah putih kita. Dengan peserta yang tumpah ruah ini, diharapkan akan membangun kekompakan dan Sinergi yang baik demi mewujudkan Kecamatan Cikancung BerAhlak Kabupaten Bandung Bedas, BerAhlak Selalu di hati. Kecamatan Cikancung BerAhlak. Nusantara  Baru Indonesia Maju. Ujarnya

Gebyar Senam Bedas dan Gerak Jalan santai yang dilepas Camat Cikancung, Sudrajat., S.Pd., MM dengan mengangkat bendera sebagai tanda dimulai star dan finish di Lapangan RTH Alun - alun Kecamatan Cikancung Kabupaten Bandung.

Gebyar Senam Bedas dan Gerak jalan santai dimulai pada pukul 06.30 WIB. Camat Cikancung, Sudrajat., S.Pd., MM, Unsur Forkopimcam Kabupaten Bandung, Para ASN Lingkup Pemerintah Kecamatan Cikancung, Instansi Vertikal, Pelajar dan Warga masyarakat berbaur menjadi satu, mengikuti gebyar Senam Bedas dan gerak jalan santai bersama ribuan warga Kecamatan Cikancung mengikuti jalan santai sampai finish yang diiringi dengan Hiburan Dangdut (Elektune).

Dalam gebyar Senam Bedas dan gerak jalan tersebut dimeriahkan dengan door prize dengan hadiah utama Sepeda gunung dan hadiah berupa Mesin Cuci, Dispenser, Ricecooker, Kipas Angin, Cerek Cok, Setrika, dan hadiah hiburan lainnya yang membuat masyarakat antusias menunggu pembacaan kupon hingga acara selesai.

"Semangat kita memeriahkan HUT Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia yang kita cintai bersama walaupun panas terik kita tetap semangat untuk mengikuti lomba gerak jalan," ujar Sudrajat.

Ia berpesan kepada seluruh regu maupun peserta gerak jalan agar tetap semangat, menjaga kekompakan di jalan, dan jangan sampai mengganggu arus lalu lintas atau pengguna jalan yang lainnya.

"Tetap semangat, jaga kekompakan di jalan, kemudian jangan sampai mengganggu pengguna jalan yang lainnya. Ada motor, ada mobil, bentor, dan kendaraan lainnya. Kita perlu hati-hati dan jaga kekompakan di jalan," ujar Sudrajat Camat Cikancung.

Sudrajat menambahkan, pada generasi saat ini tidak diminta untuk berperang, tapi terus belajar untuk menjadi generasi penerus bangsa Indonesia yang lebih baik lagi di masa-masa mendatang. pungkasnya.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
REDAKSI Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow