indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

Musim Kemarau, BPBD Kabupaten Bandung Ingatkan Hal Ini Kepada Masyarakat

Musim Kemarau, BPBD Kabupaten Bandung Ingatkan Hal Ini Kepada Masyarakat

Smallest Font
Largest Font

INDOKLIKNEWS.COM, - Pemerintah Kabupaten Bandung melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) terus memberikan edukasi kepada masyarakat terkait kondisi cuaca yang tidak menentu saat ini. 

"Kondisi cuaca saat ini terkadang turun hujan deras maupun hujan ringan. Meski saat ini sudah memasuki musim kemarau, tetapi kondisi cuaca sudah tidak bisa diprediksi dan tiba-tiba turun hujan. Ini yang harus diwaspadai kita bersama," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bandung Uka Suska Puji Utama di Soreang, Jumat (19/7/2024).

Selain turun hujan, imbuh Uka Suska, sewaktu-waktu dilanda angin kencang yang berpotensi terhadap ancaman bencana alam. 

"Angin kencang itu dibarengi dengan turun hujan. Ini yang harus kita waspadai bersama disaat memasuki musim kemarau basah," katanya. 

Uka Suska juga mengingatkan kepada masyarakat, pada musim kemarau ini berpotensi pada kesehatan manusia. 

"Musim kemarau itu, sangat rawan terhadap kesehatan manusia, mulai dari sakit influensa, flu, sakit tenggorokan  maupun penyakit lainnya yang sewaktu-waktu bisa dialami oleh masyarakat. Untuk menjaga agar tubuh tetap sehat agar menjaga tidur cukup, makan, minum teratur, mengkonsumsi vitamin," tuturnya.

Uka Suska juga menghimbau kepada masyarakat untuk menghemat air bersih disaat memasuki musim kemarau. 

"Walaupun yang namanya turut hujan saat ini tidak bisa diprediksi. Alangkah baiknya, kita menghemat air bersih disaat musim kemarau," tuturnya.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Daisy Floren
REDAKSI Admin

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow