Panwascam Monitoring Rapat Pleno Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) Tingkat Kecamatan Rancaekek
INDOKLIKNEWS.COM, - Panwascam Kecamatan Rancaekek (Panwascam) dalam upaya memastikan proses pemilihan yang jujur dan transparan, melaksanakan pengawasan melekat dengan menghadiri rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemili hasil perbaikan (DPHP) tingkat kecamatan Rancaekek pada Pemilihan Umum Serentak Tahun 2024. di Aula Kantor Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung. Rabu (7/8/2024).
Rapat pleno dipimpin oleh Ketua PPK Rancaekek, Sidiq Abduh, dan Anggota PPK lainnya, juga turut dihadiri oleh sejumlah pihak ditingkat kecamatan, Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Noor Syeka, yang mewakili Camat Rancaekek, Danramil 2401/ Rancaekek Kapten INF Sudarwan, Kapolsek Rancaekek yang diwakili oleh Kanit Bimas Aiptu Nana, Staf kesekretariatan Ohan Abdul Kohar, Ketua Panwascam Rancaekek Ihwan Wardana, SH, dan Anggota Panwascam Divisi HP2HM Asep Somantri, Divisi HP3S Adi Krisnawan, para Ketua PPS dan PKD dari setiap desa se-Kecamatan Rancaekek, serta perwakilan partai politik Tingkat Kecamatan Rancaekek.
Ketua Panwascam Kecamatan Rancaekek, Ihwan Wardana menuturkan bahwa pengawasan ini adalah bagian dari komitmen Panwascam dalam rangka mewujudkan pemilihan yang bersih, jujur dan adil." Kami ingin memastikan bahwa setiap warga negara yang memiliki hak pilih, khususnya di Kecamatan Rancaekek, sudah terdaftar. Salah satunya adalah dengan memberikan masukan dan tanggapan dalam Rapat Pleno Rekapitulasi DPHP tingkat Kecamatan ini," ujarnya.
Ihwan ketua Panwascam Kecamatan Rancaekek, mengatakan bahwa data pemilih akan selalu terjadi perubahan selama proses Pemutakhiran Data Pemilih. "Kami, jajaran pengawas di Kecamatan Rancaekek, selalu siap dalam mengawasi dan mengawal pada setiap perubahan jika terjadi ketidaksesuaian atau kesalahan dalam data pemilih," ujar Ihwan.
Ia pun menambahkan bahwa proses pengawasan yang dilakukan pada Pleno Rekapitulasi DPHP adalah contoh kerja nyata dalam upaya menjaga integritas dan kualitas proses pemilihan.
“Dengan pengawasan melekat serta partisipasi aktif dari masyarakat, diharapkan pada Pilkada tahun 2024 dapat berjalan dengan jujur, adil, dan transparan,” ujarnya.
Panwascam Kecamatan Rancaekek berkomitmen untuk terus mengawal setiap tahapan pemilihan dengan integritas tinggi, sehingga hasil pemilihan benar-benar mencerminkan nurani kehendak rakyat. " Setiap langkah yang kita ambil hari ini akan menentukan masa depan bangsa," pungkas Ihwan Wardana.***
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow