indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

Pelaku Usaha Riki Priatna: Kang DS Bedas Pisan, Kinerja di Periode Kedua Dinantikan Masyarakat Kabupaten Bandung

Pelaku Usaha Riki Priatna: Kang DS Bedas Pisan, Kinerja di Periode Kedua Dinantikan Masyarakat Kabupaten Bandung

Smallest Font
Largest Font

INDOKLIKNEWS.COM, - Sosok Dadang Supriatna sudah sangat populer di kalangan masyarakat Kabupaten Bandung. Apalagi Dadang Supriatna yang sudah menjabat Bupati Bandung selama 3,4 tahun ini banyak keberhasilan yang ditorehkan dalam kinerja nyatanya. 

Riki Priatna, salah seorang pelaku usaha muda di Kabupaten Bandung ini, yang turut mengapresiasi kinerja Bupati Bedas ini. "Beliau itu Bedas pisan. Buktikan kinerja terbaiknya melalui 13 program prioritas Bupati Bandung," katanya. 

Riki Priatna mengungkapkan bahkan Kang DS, sapaan akrab Dadang Supriatna, melalui program-program nyata yang sudah dibuktikannya pada kepemimpinan periode pertama, ketika terpilih kembali di periode kedua jadi Bupati Bandung pada Pilkada Serentak 27 November 2024 akan dilakukan peningkatan-peningkatan. 

"Kinerja terbaik di periode kedua  tentunya sangat dinanti oleh masyarakat Kabupaten Bandung, khususnya di kalangan para pelaku usaha," kata Riki Priatna.

Salah satu hal yang disoroti Riki Priatna adalah kebijakan Kang DS dalam menggulirkan program pinjaman dana bergulir tanpa bunga dan tanpa jaminan. 

"Melalui program ini, yang semula orang tidak punya modal usaha, bisa melakukan kegiatan berusaha atau berdagang. Ini tentunya memberikan dampak manfaat yang cukup besar, khususnya bagi pelaku usaha," katanya.

Menurutnya, program tersebut selain dapat menciptakan lapangan kerja melalui kegiatan berusaha, juga dapat meningkatkan ekonomi masyarakat. 

"Apalagi Kang DS ini, bagi masyarakat yang menganggur dan bercita-cita ingin menjadi pengusaha atau pelaku usaha, sudah disiapkan pelatihan-pelatihan sesuai dengan keinginan masyarakat itu sendiri. Kalau sudah mengikuti pelatihan disiapkan modal usahanya. Tinggal ada kemauan dari warganya itu sendiri. Bagi Kang DS, tidak ada istilah menganggur. Yang penting kita ada kemauan untuk melakukan ikhtiar dan usaha," tuturnya.

Riki Priatna pun turut memberikan apresiasi kepada Kang DS karena telah mendorong memberikan sertifikat HAKI massal secara gratis kepada para pelaku usaha maupun masyarakat Kabupaten Bandung. Hak Kekayaan Intelektual atau HAKI adalah hak atas kekayaan yang timbul karena kemampuan intelektual manusia.

Untuk diketahui bahwa Kang DS adalah salah satu calon Bupati Bandung pada Pilkada Serentak 27 November 2024. Dadang Supriatna ini berpasangan dengan calon Wakil Bupati Bandung Ali Syakieb, nomor urut 2 pada Pilkada Bandung.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Daisy Floren
REDAKSI Admin

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow