indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

Pilkada Bandung 2024, Agus Yasmin Sebut NasDem Kokoh dari Awal Dengan Kang DS

Pilkada Bandung 2024, Agus Yasmin Sebut NasDem Kokoh dari Awal Dengan Kang DS

Smallest Font
Largest Font

INDOKLIKNEWS.COM,Bandung - Ketua DPD NasDem Kabupaten Bandung Agus Yasmin menyampaikan pandangannya pada saat penandatanganan nota kesepahaman koalisi empat partai politik untuk mendukung kembali Dadang Supriatna sebagai calon Bupati Bandung pada Pilkada Bandung 2024.

Penandatanganan nota kesepahaman koalisi ini dilaksanakan oleh empat partai politik, yakni PKB, NasDem, Demokrat dan Gerindra di Hotel Grand Sunshine Soreang, Senin (17/6/2024).

Empat partai politik ini sepakat mengusung Ketua DPC PKB Kabupaten Bandung Dadang Supriatna, yang saat ini menjabat Bupati Bandung untuk maju kembali pada Pilkada Bandung 2024. 

Pada kesempatan itu, mereka mengusung Koalisi Bedas atau Bandung Bedas Lanjutkan Jilid 2. 

"Ini sebagai ikhtiar kita meningkatkan kemajuan Kabupaten Bandung," kata Agus Yasmin dalam sambutannya. 

"Saya mengenal sosok Kang DS (Dadang Supriatna) bukan setahun dua tahun," katanya.

Agus mengenal sosok Kang DS, saat Bupati Bandung ini masih menjabat Kepala Desa Tegalluar. Sedangkan Agus Yasmin sudah menjadi anggota legislatif Kabupaten Bandung.  Keduanya sempat berdiskusi untuk membahas persoalan banjir di Desa Tegalluar. 

Saat itu, imbuh Agus, Kang DS ingin kawasan Desa Tegalluar maju, sehingga harus ada penataan dan supaya tidak banjir. Masih pada kala itu, muncul gagasan dari Kang DS terkait kawasan Kota Baru Tegalluar. 

"Kang DS ini, Kepala Desa yang punya perhatian menyelesaikan persoalan banjir," ujarnya. 

Terkait dengan Pilkada Bandung, Agus mengatakan bahwa NasDem menyadari bahwa program Bupati Bandung untuk dilanjutkan, daripada membuang energi.

Ia juga mengaku takjub atas dukungan yang disampaikan Dede Yusuf (Anggota DPR RI) bersama Kang Eful (Saeful Bachri, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bandung). Termasuk Kang Yayat Hidayat (Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Bandung) mendukung Kang DS untuk maju pada periode kedua kepemimpinan di Kabupaten Bandung.

"Menghasilkan sebuah langkah maju dengan adanya nota kesepahaman ini. Ini menjadi perekat pemersatu Kang DS bisa terpilih lagi," harapnya.

Ia juga mendorong untuk segera melakukan koalisi dengan partai potensi lainnya untuk memenangkan Pilkada Bandung. 

"Untuk calon Wakil Bupati Bandung mendampingi Kang DS, Nasdem mangga nyanggakeun. Kami kokoh dari awal dengan Kang DS," ujarnya. 

Ia pun mengungkapkan kenapa Kang DS harus jadi Bupati Bandung kedua kalinya. Hal ini sebagai tanda syukur Kabupaten Bandung memiliki Bupati Dadang Supriatna, atas kebaikan dan kebijakannya yang sudah dilakukannya. 

"Inilah landasan politik, kenapa kita mendukung Kang DS. Kang DS berharap kembali terpilih jadi Bupati Bandung," katanya.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Daisy Floren
REDAKSI Admin

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow