indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

Polresta Bandung Terus Lakukan Pembersihan Puing-puing Pasca Gempa Bumi di Kertasari

Polresta Bandung Terus Lakukan Pembersihan Puing-puing Pasca Gempa Bumi di Kertasari

Smallest Font
Largest Font

INDOKLIKNEWS.COM, - Aksi bebersih puing-puing bangunan terus dilakukan jajaran Polresta Bandung hingga H+3 pasca gempa bumi yang terjadi di Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung.

Hari ketiga pasca gempa bumi, personil Sat Samapta Polresta Bandung menyasar empat desa yang terdampak. Diantaranya, Desa Cibeureum, Desa Cihawuk, Desa Cikembang dan Desa Tarumajaya.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan aksi bebersih dilokasi terdampak gempa bumi adalah bentuk kepedulian Polri.

"Hal ini dilakukan guna merapihkan puing-puing bangunan yang berserakan agar terlihat lebih bersih dan mencegah kerusakan berlebih yang dapat menimpa siapa saja," katanya.

Kusworo menyampaikan, bahwa kegiatan pembersihan ini akan dilakukan dalam waktu yang tidak ditentukan.

“Kegiatan ini merupakan kegiatan yang rutin dilakukan oleh seluruh personel pasca gempa bumi,” ucapnya.

"Mengingat banyaknya puing-puing bangunan yang berserakan yang harus dibersihkan," pungkasnya.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Daisy Floren
REDAKSI Admin

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow