Rampungkan Reses Hari Terakhir, Anggota DPRD H. Dedi Saepul Rohman Serap Aspirasi Masyarakat di Dapil IV
INDOKLIKNEWS.COM, Bandung – Anggota DPRD Kabupaten Bandung Fraksi Gerindra, Dedi Saepul Rohman, SH., menggelar Reses Masa Sidang II Tahun 2024 di GOR Desa Jelegong, Kecamatan Rancaekek, pada Sabtu (16/3). Reses ini dihadiri oleh ratusan masyarakat dari berbagai desa di Dapil IV.
Anggota DPRD Kabupaten Bandung mengambil hak reses untuk menyerap aspirasi masyarakat ini ? Dedi Saepul Rohman Fraksi Gerindra, menyatakan, kegiatan reses merupakan kewajiban bagi pimpinan dan anggota DPRD untuk menjaring aspirasi secara berkala, dan bertemu dengan konstituen pada dapil ( daerah pemilihan ) IV yang meliputi Kecamatan Rancaekek, Cicalengka, Cikancung dan Kecamatan Nagreg.
” Ini kewajiban, untuk menjaring aspirasi dan sekaligus meningkatkan kualitas, produktivitas, dan kinerja DPRD di dalam mewujudkan keadilan dan kesejahteraan rakyat, sekaligus mewujudkan peran legislator dalam mengembangkan check and balance antara DPRD dan Pemda. Dasarnya juga jelas yakni UU 32/2004 dan juga UU 27 Tahun 2009,” ujarnya
Salah satu yang menjadi permasalahan utama yang diangkat dalam reses kali ini adalah terkait dengan sampah. Masyarakat mengeluhkan jadwal pengambilan sampah yang tidak tepat, sehingga menyebabkan penumpukan sampah.
Menanggapi hal ini, Dedi mengatakan bahwa pihaknya akan mendorong Dinas Lingkungan Hidup (DLH) untuk menambah dan mengganti armada pengangkut sampah.
Ia pun juga mengungkapkan bahwa fokus pembangunan di Dapil 4 masih didominasi oleh pembangunan fisik, seperti perbaikan jalan, gang, rutilahu, penerangan jalan umum (PJU), dan jembatan.
Dedi Saepul Rohman mengucapkan terima kasih kepada para pendukung dan seluruh masyarakat yang telah memberikan amanah kepadanya untuk kembali menduduki kursi Anggota Dewan. la berharap dapat terus bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Bandung, khususnya di Dapil IV Kabupaten Bandung.
Reses ini merupakan bukti komitmen Dedi Saepul Rohman dalam menjaring aspirasi dan menyelesaikan permasalahan masyarakat. Reses ini diharapkan menghasilkan solusi yang bermanfaat bagi kemajuan Kabupaten Bandung.
Acara ini dihadiri oleh ratusan warga dari berbagai desa di Dapil 4, termasuk tokoh masyarakat, perangkat desa, dan karang taruna.
Anggota DPRD Kabupaten Bandung dari Fraksi Gerindra, Dedi Saepul Rohman, SH., menjadi narasumber utama dalam reses kali ini. Ia memaparkan peran penting seorang Anggota Dewan dalam mewujudkan pembangunan dan kemajuan bagi masyarakat.
“Tugas seorang Anggota Dewan tidak hanya membuat undang-undang atau kebijakan, tetapi juga melibatkan tugas pengawasan terhadap pelaksanaan program-program pemerintah serta pelayanan kepada masyarakat,” jelas Dedi.
Ia menekankan pentingnya kerjasama antara Anggota Dewan dengan masyarakat. “Dewan adalah wakil dari rakyat, oleh karena itu, partisipasi aktif dari masyarakat sangatlah penting dalam membantu kami menjalankan tugas-tugas kami dengan baik,” imbuhnya.
Pemaparan Dedi disambut antusias oleh para peserta reses. Banyak pertanyaan diajukan terkait tugas dan fungsi Anggota Dewan, serta berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat di Dapil 4.
Salah satu warga, Asep, menanyakan tentang program bantuan modal usaha bagi UMKM. Dedi menjelaskan bahwa pihaknya telah memperjuangkan program tersebut di DPRD dan berharap dapat segera direalisasikan. ujarnya.
“Kami terus mendorong pemerintah daerah untuk memberikan perhatian serius kepada UMKM, karena mereka merupakan salah satu pilar penting dalam pertumbuhan ekonomi,” ujar Dedi.
Reses ini juga menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk menyampaikan berbagai aspirasi dan keluhan.
Beberapa aspirasi yang disampaikan antara lain terkait perbaikan infrastruktur jalan, pembangunan sekolah, dan peningkatan pelayanan kesehatan.
Anggota DPRD yang hadir dalam reses ini menampung seluruh aspirasi dan keluhan masyarakat dengan seksama. Mereka berjanji untuk memperjuangkannya di DPRD dan mencarikan solusi terbaik untuk kepentingan bersama.
“Reses ini merupakan bagian penting dari tugas kami sebagai Anggota Dewan untuk menyerap aspirasi dan keluhan masyarakat,” kata Dedi.
“Kami akan terus bekerja sama dengan pemerintah daerah dan seluruh elemen masyarakat untuk mewujudkan pembangunan dan kemajuan di Dapil IV.” imbuhnya.
Ia pun menambahkan reses yang terakhir ini akan membawa asfirasi hal ini dioerjuangkan dan dimasukan ke tingkat Pokok-pokok Pikiran DPRD untuk dibahas lebih lanjut tentang gagasan atau usulan pembangunan di masing-masing kecamatan khususnya dapil IV. Punhkasnya.
Kegiatan Reses terakhiri anggota DPRD Kabupaten Bandung fraksi Gerindra di Rancaekek ini berlangsung begitu antusiasme dan semangat masyarakat mengikutinya, dan mengapresiasi upaya Fraksi Gerindra dalam menjembatani aspirasi mereka dengan pemerintah daerah.(bimantara)**
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow