indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

Refleksi Sumpah Pemuda Disuguhkan Dengan Debat Cabup-Cawabup Bandung

Refleksi Sumpah Pemuda Disuguhkan Dengan Debat Cabup-Cawabup Bandung

Smallest Font
Largest Font

INDOKLIKNEWS.COM. Kab. Bandung - Semangat Sumpah Pemuda menjadi semangat pembangunan berkelanjutan untuk Maju Bersama Indonesia Raya. 

Masih dalam nuansa Sumpah Pemuda opini debat pada Rabu (30/12/2024) malam menyuguhkan narasi yang tidak monoton dari paslon no urut 2, Dadang Supriatna-Ali Syakieb.  

Berkelanjutan menjadi suguhan apik paslon no urut dua dalam menjawab pertanyaan yang diberikan paslon nomor urut 1 Sahrul Gunawan-Gun Gun Gunawan.

Sekretaris KNPI Kabupaten Bandung, Hamdan Nursidi mengatakan tujuan utama dari debat yaitu menunjukan kemampuan dalam berbagai aspek isu yang dihadapi hari ini. 

"Dewasanya publik bisa memberikan penilaian yang positif dan rasional dari pasangan calon yang akan memimpin Kabupaten Bandung," kata Hamdan, Kamis (31/10/2024).

"Hari ini kaum milenial membutuhkan sosok pemimpin yang mampu bekerja di lapangan bukan pemimpin yang berwacana," ujarnya.

Menurutnya, bagi kaum aktivis hari ini menjadi suntikan semangat dalam memajukan daerahnya dan membuktikan bahwa organisatoris di imbangi dengan kemampuan akademisi dan kecakapan penyampaian akan berbanding lurus dengan apa yang akan diperbuat secara realistis. 

"Kami sebagai KNPI bangga memiliki senior yang dahulu menjadi Ketua KNPI Kabupaten Bandung selama dua periode yaitu Dr. H. M. Dadang supriatna,S.Ip.,M.Si," ujarnya.

"Beliau mampu menjawab tantangan bahwa seorang organisatoris bisa melaksanakan tugas dengan baik untuk kesejahteraan umat, bangsa dan negara," pungkasnya.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Daisy Floren
REDAKSI Admin

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow