indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

Rembug Bedas Bupati Bandung, Kang DS: Tujuan Pemerintah Mensejahterakan Masyarakat

Rembug Bedas Bupati Bandung, Kang DS: Tujuan Pemerintah Mensejahterakan Masyarakat

Smallest Font
Largest Font

INDOKLIKNEWS COM,Bandung - Pelaksanaan Rembug Bedas Bupati Bandung Dadang Supriatna di Desa Mandalahaji, Desa Nagrak dan Desa Cikawao Kecamatan Pacet Kabupaten Bandung, Jumat (7/6/2024) menyoal berbagai hal yang berkaitan dengan kondisi lingkungan, sosial ekonomi hingga peningkatan pembangunan.

Dengan kehadiran Bupati Bandung diharapkan dapat menjadi solusi bagi masyarakat dalam memecahkan aspirasi maupun curhatan tersebut. 

Bupati Bandung langsung merespon dengan cepat aspirasi masyarakat saat menyampaikan harapannya untuk peningkatan pembangunan jalan sepanjang 12 km di Desa Nagrak Kecamatan Pacet.

“Insya Allah, kita anggarkan tahun 2025, minimal dilakukan pengerasan dulu jalan itu,” kata Dadang saat berdiskusi dengan masyarakat di Kecamatan Pacet.

Bupati juga turut merespons harapan warga terkait peningkatan jalan gang atau jalan lingkungan untuk dilakukan pengecoran. Untuk pembangunan jalan gang bisa memanfaatkan anggaran yang digulirkan ke desa. 

“Prosesnya bisa melalui musyawarah di tingkat RW dan desa,” katanya.

Kang DS, sapaan akrab Dadang Supriatna tak henti-hentinya mensosialisasikan program guru ngaji dalam setiap pelaksanaan Rembug Bedas, Bunga Desa, Jumat keliling dan kegiatan lainnya. 

“Program guru ngaji sangat bermanfaat bagi masyarakat, apalagi ditambah BPJS Ketenagakerjaan dan Kesehatan yang bisa digunakan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan di rumah sakit,” ujarnya.

Kang DS pun mengajak masyarakat untuk mencegah bank emok yang beredar di Kabupaten Bandung. “Bank emok merusak karakter masyarakat,” katanya.

Solusi pencegahan bank emok itu, Pemkab Bandung sudah menyiapkan program pinjaman dana bergulir tanpa bunga dan jaminan sebesar Rp 70 miliar.

“Nanti, kalau kurang ditambah anggarannya Rp 20 miliar,” kata orang nomor satu di Kabupaten Bandung ini.

Ia mengatakan Pemkab Bandung fokus pada program prioritas itu karena tujuan pemerintah mensejahterakan masyarakat. 

“Saya senang kalau ekonomi masyarakat sejahtera,” ucapnya. 

Tak hanya itu, Kang DS mengatakan, untuk membantu perekonomian masyarakat, Pemkab Bandung menggulirkan program perbaikan atau rehab rumah tidak layak huni menjadi layak huni. 

“Setiap tahunnya ditargetkan 7.000 rumah, realisasinya lebih dari 7.000 rumah,” katanya.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Daisy Floren
REDAKSI Admin

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow