indokliknews.com

Situs Media Informasi Aktual, Akurat, Terkini dan Inspiratif

Tim SAR Gabungan Akhirnya Menemukan Korban Hanyut di Sungai Citatih Cibadak Sudah Tidak Bernyawa

Tim SAR Gabungan Akhirnya Menemukan Korban Hanyut di Sungai Citatih Cibadak Sudah Tidak Bernyawa

Smallest Font
Largest Font

INDOKLIKNEWS.COM, Sukabumi – Neneng Susilowati (43) korban hanyut dan tenggelam di Sungai Citatih akhir ditemukan oleh Tim SAR gabungan, hari ini pukul 11.45 Wib, Selasa (6/3/2024), dialur
sungai Cicatih Cipanas Waterkrah Cibadak, Lurah Cibadak Budi Andriana mengaku bersyukur korban tenggelam sudah ditemukan.

“Alhamdulilah Korban Hanyut seorang ibu rumah tangga yang terjadi pada hari Senin 04 Maret 2024 pagi hari, akhirnya berhasil kita temukan hari ini Selasa 05 Maretv2024 berkat kerjasama antar semua pihak, baik TNI, POLRI, Basarnas, BPBD, P2BK Kecamatan Cibadak, Satpol PP Kecamatan Cibadak dan Kelurahan Cibadak juga para Relawan,” kata Budi kepada jurnalis indokliknews.com.

Ia menjelaskan, bahwa korban diketemukan pukul 11.45 WIB masih di arus Sungai Cicatih Cipanas Cibadak tepatnya di Waterkrah.

Sementara itu, Koordinator Pos SAR Sukabumi, Suryo Adianto kepada wartawan mengatakan, seorang ibu rumah tangga yang tenggelam di sungai Cicatih, Kecamatan Cibadak itu, akhirnya ditemukan tim SAR gabungan dalam kondisi meninggal dunia.

“Tim SAR gabungan menemukan jasad korban dalam posisi tersangkut di bebatuan setelah dilakukan pencarian dengan menyisir aliran sunga Cicatih menggunakan rafting boat,” kata Suryo, Selasa (5/3/24).

Korban ditemukan pada Selasa (5/3/24) sekitar pukul 11.45 WIB dengan radius kurang lebih 500 meter dari lokasi kejadian.

“Korban kita temukan siang tadi kemudian dievakuasi menuju RSUD Sekarwangi untuk ditindaklanjuti dan kita serahkan kepada pihak keluarga,” tandasnya.
(lina)**

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow